Penggalangan Dana Online dengan Marimembantu.org Mengukir Senyuman Manis di Wajah Anak-Anak Panti Asuhan

Pengalaman Pertama membantu sesama.

Suasana kampus tampak ramai malam itu. Dari setiap mahasiswa dan mahasisiwi mengeluarkan pendapat mereka. Kami bukan sedang berdebat tentang pelajaran. Salah jika kalian mengira seperti itu karena sebenarnya kami sedang membicarakan masalah membantu sesama yakni Bakti Sosial di Panti Asuhan 🙂 . Bukan Panti Asuhan biasa memang. Namun kali ini kami satu kelas sepakat mengadakan acara bakti sosial di Panti Asuhan Cacat Ganda Al-Rifdah.

Bisa dibilang inilah salah satu bukti akan dahsyatnya dunia maya alias internet. 🙂 Kenapa aku bilang begitu? Tentu karena internet inilah aku dan teman-temanku mendapatkan informasi mengenai Panti Asuhan Al-Rifdah. Sebagai anak kuliahan yang mengambil jam malam (karena kesibukan bekerja) aku dan teman-temanku jarang sekali bisa berkumpul. Dan melalui internet atau yang biasa kita sebut Online inilah interaksi terjadi di antara kami. Dan inilah awal bagaimana kami bisa mendapatkan ide untuk melakukan acara Baksos di Panti Asuhan Cacat Ganda.

Awal cerita, aku secara tak sengaja melihat sebuah tayangan video yang menceritakan tentang kondisi Panti Asuhan yang satu ini. Malang. Yah mungkin hanya kata itu yang bisa mewakili kondisi mereka saat ini. 😦

Bisa dibilang itulah salah satu kehebatan dunia Online. Karena kesibukan di hari-hariku, Pagi sampai sore kerja, kemudian sore sampai malam kuliah, Internet menjadi salah satu media yang membuat aku melihat banyak hal yang aku lewatkan karena aktivitas harianku. Bukan hanya aku, mungkin juga banyak orang.

Baiklah, jika kalian ingin tahu kenapa kami ingin mengadakan acara bakti sosial di tempat itu dan bukan di tempat lain alasannya adalah di Panti Asuhan itu terdapat belasan anak yang mengalami keterbelakangan mental yang di buang oleh orang tua mereka. Disana mereka di asuh oleh seorang wanita yang berbudi luhur bernama Bu Rahma.

Bu Rahma di usir dari kampungnya karena mengasuh banyak anak keterbelakangan mental di rumahnya. Mungkin warga merasa terganggu. Dan akhirnya, ia yang hanya bekerja sebagai seorang guru, menggunakan uang gaji yang ia miliki untuk membeli sebuah rumah yang ia gunakan untuk menampung anak-anak yatim piatu tersebut. Benar kata orang bahwa setiap niat yang baik pasti akan diberi kemudahan. 🙂 Bu Rahma bertemu dengan seorang dermawan yang mensodaqahkan tanahnya yang sekarang digunakan oleh Bu Rahma untuk membangun rumah baginya dan anak-anak asuhnya.

Ya kira-kira itulah sedikit yang dapat aku ceritakan menganai Panti Asuhan Cacat Ganda Al-Rifdah. Dan semua itu aku ketahui juga dari dunia maya. Segera setelah mengetahui informasi tersebut, kami berusaha mencari tahu alamat lengkap Panti. Ternyata masuk dalam kota walaupun jujur jaraknya lumayan jauh karena membentang dari Semarang Barat ke Semarang Timur.

Oke masuk ke pengalaman pribadi ya?

Siang itu sekitar jam 13.00 WIB, aku dan teman-temanku sampai di depan Panti. Aku sejenak terpana sedih melihat kondisi rumah panti yang ada di depanku. Apa kalian juga ingin melihatnya? Baiklah coba lihat foto di bawah ini.

 
 
 
 

Itu adalah bagian depan panti yang aku lihat. 😦 Dalam bangunan sederhana inilah ada belasan anak keterbelakangan mental yang menghabiskan hari-harinya disini. Tanpa orang tua. Hanya Bu Rahma yang senantiasa merawat mereka.

Air mata tak terbendung lagi ketika kami mulai masuk ke dalam panti. 😦 Betapa beruntungnya aku dilahirkan dan dibesarkan di tengah-tengah keluarga yang menyayangiku. Disini yang aku lihat belasan anak-anak kecil yang membutuhkan pertolongan dan bantuan. Mereka yang tak berdosa di buang oleh orang tua mereka. Tak memandang umur. Bahkan diantara mereka ada yang masih bayi.

 
 
 
 
 
 

Selama beberapa jam kami menghabiskan waktu untuk bercanda dan bermain dengan mereka. Tak terlihat sedikitpun guratan kesedihan di wajah mungil ini. Mereka tersenyum bahagia.

 
 
Ketika sore datang, kami pun pamit pulang. Tak lupa kami memberikan sedikit bantuan kepada Bu Rahma demi kepentingan panti. Aku hanya berfikir “Mungkin jika ada Lembaga Zakat Dompet Dhuafa yang mau ikut membantu dalam penggalangan dana untuk kelangsungan panti, akan sangat meringankan beban mereka.” Seperti halnya kami. Kami hanya memberikan bantuan sebisa yang kami berikan. Bu Rahma tampak begitu senang atas bantuan yang tidak seberapa ini.
 
 
 
Hari itu menjadi hari yang tak terlupakan bagi kami semua, sebuah tali silaturahmi yang terbangun, semoga akan tetap ada sampai kapanpun. Aku berharap, semoga mereka bahagia. Jangan ada tangis kesedihan di wajah mereka. Itulah doaku. Doaku dan doa teman-temanku.
 
Foto bersama di Bu Rahma & salah satu anak yatim
 
Saat acara itu di laksanakan, kami sempat mengabadikannya berupa foto dan video shoot. Hasil video shoot yang telah di buat pada saat acara berlangsung bisa kita lihat dengan masuk di link http://youtu.be/m5foHakcnME. Atau silahkan simak video di bawah ini :
 

Banyak pelajaran berharga yang diperoleh dari pengalaman ini. Aku dan teman-temanku masih berusaha mengumpulkan dana untuk ikut membantu kelangsungan hidup bagi anak-anak panti. Dan seperti yang telah kita ketahui bersama, bahwa internet dapat mengubah segalanya. Inilah salah satu jawaban tentang masalah kami yakni Mengukir Senyuman Manis di Wajah Anak-Anak Panti Asuhan.

Dengan adanya Lembaga Zakat Dompet Dhuafa ini kami berharap agar banyak orang mengetahui akan Mudah sedekah secara online dengan Marimembantu.org. Jadi dengan bantuan internet, kami berusaha menyebarkan informasi menganai Panti Asuhan ini guna mengumpulkan dana untuk kelangsungan anak-anak panti. Dan untuk mengatasi hal ini, salah satu cara yang di tempuh adalah dengan melalui situs marimembantu.org.

Situs ini mempermudah kami dalam penggalangan dana. Bukan hanya caranya yang simple, disini para dermawan pun juga dapat dengan mudah memberikan sedikit dari rejeki yang mereka miliki. Penasaran ingin tahu bagaimana situs marimembantu.org ini bekerja? Dan bagaimana mudahnya bersedekah secara online melalui marimembantu.org? Mari kita simak baik-baik sedikit penjelasan dariku di bawah ini.

Kemudahan seperti apa sih yang dapat di rasakan oleh Donatur ?

Mungkin sebagian dari kalian bertanya mengenai masalah di atas. Baiklah untuk pertanyaan ini, aku memiliki 7 poin kemudahan membantu sesama melalui marimembantu.org.

  1. Bisa langsung melihat detail tentang orang yang membutuhkan bantuan.
  2. Minimal donasi hanya Rp 50.000,-
  3. Jarak bukan masalah karena dapat melakukan donasi kapan saja dan dimana saja asal terkoneksi dengan internet.
  4. Tak ada istilah penipuan disini karena sebagai donatur, Anda dapat mengeceknya sendiri.
  5. Tampilan website ynag mudah di mengerti karena simple. Jadi orang awam pun bisa menjadi donatur.
  6. Tak perlu menggunakan uang tunai.
  7. Ada Customer Service yang siap membantu.

Kenapa harus marimembantu.org?

Pertanyaan ini mungkin bukan hanya kalian yang ingin mendapatkan jawabannya. Tapi teman-temanku satu kelass juga mempertanyakan hal yang satu ini ketika mereka mengetahui marimembantu.org dariku. Dengan mudahnya aku jawab “Penggalangan Dana Online paling Mudah Hanya Marimembantu.org. Bukan yang lain.”

Lalu setelah kalian mengetahui jawaban dari 2 pertanyaan di atas, tentunya kalian berfikir :

Lalu bagaimana caranya memberikan donasi?” 🙂

Aku tak akan panjang lebar memberikan tutorial untuk melakukan pemberian donasi sebab ini akan menjadi hal termudah ketika kita hendak bersedekah. Cukup 3 hal.

  1. Daftar
    Disini kita tinggal daftar. Gak sulit kok. Setelah masuk halaman marimembantu.org kita bisa langsung registrasi. Bisa juga lewat sosial media seperti Facebook dan Twitter.
  2. Pilih
    Setelah mendaftar kita daftar, kita tinggal pilih siapa yang akan menjadi tujuan donasi kita.
  3. Transfer
    Jika sudah tinggal kita masukkkan nominalnya lalu transfer. Maka bantuan sudah selesai dan terkirim. 🙂

Terus keuntungannya bagi yang memasang informasi disitu apa?

Ini tentunya menjadi salah satu pertanyaan bagi kalian ya? Bedanya memasang iklan tentang butuh bantuan di marimembatu.org dengan lembaga lainnya apa?  Ada 3 hal yang menjadikan marimembantu.org menjadi sahabat bagi kaum dhuafa.

  1. Pemasang informasi yang membutuhkan dana bantuan tidak dipungut biaya apapun alias gratis.
  2. Cukup mengisi form yang telah disediakan secara online.
  3. Customer Service siap membantu jika ada kesulitan

Kira-kira itulah pengalaman berhargaku dalam membantu sesama dan memanfaatkan penggalangan dana online dengan marimembantu.org. Aku berharap anak-anak panti asuhan cacat ganda Al-Rifdah kelak akan tersenyum berkat bantuan yang diterima dari para dermawan yang ada. Bagi kalian yang ingin ikut membantu, langsung aja kunjungi marimembantu.org dan rasakan betapa mudahnya membantu sesama secara online. Ayo bantu saudaramu. Karena penderitaan mereka adalah penderitaan kita juga. Karena kita hidup harus saling tolong menolong. Itulah manusia sang mahluk sosial. Ayo bersama kita berbagi kebahagiaan dengan marimembantu.org 🙂

Tinggalkan komentar